SHINee rilis medley "Boys Meet U"
Setelah mengumumkan akan merilis album Jepang terbaru bertajuk "Boys Meet U", SHINee akhirnya mengeluarkan spoiler dalam bentuk potongan lagu-lagu dalam album tersebut.
Dalam medley yang dirilis oleh official YouTube channel milik Universal Music Japan ini, para fans dapat mendengarkan potongan lagu yang akan muncul dalam album Jepang terbaru milik SHINee.
Pada medley yang diunggah pada 24 Juni ini, para fans dapat mendengarkan 12 track dalam album tersebut. Fans juga dapat mendengarkan lagu baru seperti Password, Breaking News, dan Burning Up. Selain lagu baru, SHINee juga memasukkan beberapa single yang sudah pernah dirilis sebelumnya seperti Dazzling Girl, Fire, dan Run With Me.
Album ini akan secara resmi di rilis ke pasaran mulai 26 Juni mendatang.
Video medley SHINee:
MP3 Download link, SHINee Boys Meet U digest:
https://soundcloud.com/fingertaste/shinee-boys-meet-u-digest
Tidak ada komentar:
Posting Komentar